Back

Impian Menjadi Hafidzoh Kini Lebih Mudah: Asrama Tahfidz Attaqwa Putri Solusinya!

Ustadzah Hj. Atiqoh Noer Alie, MA Memberikan Sambutan pada Peresmian Gedung Asrama Tahfidz

Pondok Pesantren Attaqwa Putri meresmikan Gedung Asrama Tahfidz pada Jumat, 10 Februari 2024. Acara ini dihadiri oleh dewan guru Pondok Pesantren Attaqwa Putri dan diharapkan fasilitas asrama ini dapat. Mewujudkan Impian santri menjadi Hafidzoh.

Ustadzah Hj. Atiqoh Noer Alie, MA, pimpinan Pondok Pesantren Attaqwa Putri, dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembangunan Gedung Tahfidz ini merupakan program Tahun Ajaran 2023/2024. Beliau bersyukur atas selesainya pembangunan gedung ini dalam waktu satu tahun dan dapat diresmikan di akhir bulan Rajab. Gedung Asrama Tahfidz ini dibangun dengan biaya 3,5 Milyar dan diharapkan dapat menjadi benteng kokoh bagi para Hafidzoh. Gedung ini tidak hanya menjadi ‘rumah’ untuk Tahfidzul Qur’an, tetapi juga untuk Tahfidz Al-Hadist dan Tahfidz Al-Fiyah.

Beliau menjelaskan bahwa program Tahfidz dibagi menjadi 3 kelompok:

  • Kelompok 30 Juz
  • Kelompok 25 Juz
  • Kelompok 20 Juz

Syarat minimal untuk masuk ke Asrama Tahfidz adalah menghafal 5 Juz Al-Qur’an. Beliau berharap seluruh santri kelas 6 saat lulus dari Attaqwa Putri dapat menghafal minimal 20 Juz. Beliau juga menekankan bahwa menjadi Hafidzoh bukan hanya mendapatkan pahala dan menjadi kebanggaan sekolah serta orang tua. Saat ini, beberapa universitas ternama di Indonesia seperti UGM menerima mahasiswa melalui hafalan Al-Qur’an.

Program Tahfidz Al-Hadist juga dibagi menjadi 2 kelompok:

  • Kelompok 1000 Hadist 
  • Kelompok 600 Hadist

Untuk santri yang ingin menghafal 1000 Hadist dan berkesempatan untuk dikirim ke Yaman berdasarkan MoU Pondok Pesantren Attaqwa Putri dengan Instansi Pendidik Darul Hadist – Yaman dan Syarat minimal untuk masuk ke Asrama Tahfidz Al-Hadist adalah menghafal 100-200 Hadist.

Program Tahfidz Al-Fiyah juga dibagi menjadi 2 kelompok:

  • Kelompok 1000 Matan Alfiyah
  • Kelompok 600 Matan Alfiyah

Syarat minimal untuk masuk ke Asrama Tahfidz Al-Fiyah adalah menghafal 100-200 Matan Alfiyah.

Selain itu, Ustadzah Hj. Minnatillah Al-Hafidzoh, MA selaku Pembina Tim Tahfidzul Qur’an Pondok Pesantren Attaqwa Putri menyampaikan rasa syukur atas peresmian gedung ini. Beliau berharap gedung ini dapat melahirkan generasi Rabbani yang cinta ilmu dan Al-Qur’an. Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu pembangunan gedung ini, termasuk Pimpinan Pondok Attaqwa Putri, Ustadzah Hj. Atiqoh Noer, para kepala madrasah, guru-guru, dan donatur.

Saat ini, asrama tahfidz menerapkan sistem terbaru yang diharapkan santri mampu menghafal 5 juz Al-Qur;’an pertahun. Ustadzah Minnatillah juga melaporkan capaian santriwati tahfidz selama tahun 2023. Saat ini, terdapat 69 santriwati yang mengikuti program tahfidz, terdapat 1 santriwati yang telah hafal 20 juz Al-Qur’an, 10 santriwati hafal 15 juz, 12 santriwati hafal 10 juz, dan 17 santriwati hafal 5 juz. Keberadaan Asrama Tahfidz membuat capaian santriwati dalam menghafal Al-Qur’an meningkat.

Asrama tahfidz Tampak Depan

Peresmian Gedung Asrama Tahfidz ini merupakan langkah maju bagi Pondok Pesantren Attaqwa Putri dalam mencetak generasi Rabbani yang cinta Al-Qur’an. Asrama ini diharapkan dapat menjadi tempat yang kondusif bagi para santriwati untuk belajar dan menghafal Al-Qur’an dengan baik. “Semoga asrama ini menjadi tempat yang mencetak generasi Qur’ani yang gemar membersamai Al-Qur’an dan ilmu, serta mengabdi untuk masyarakat dan agama Islam,” pungkasnya.

Gedung Asrama Tahfidz ini memiliki 2 lantai dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti ruang tidur, ruang belajar, ruang makan, dan masjid. Para Ustadzah Pembina Tahfidz Al-Qur’an,  Hadist, dan Alfiyah juga dapat menginap di asrama ini agar santri merasa dibina langsung oleh para Ustadzah Pembina.

GALERI DOKUMENTASI

Leave A Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *